Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

5 Model Totebag yang Cocok Digunakan untuk Souvenir

5
(1)

Salah satu jenis souvenir yang banyak dipilih untuk berbagai macam acara adalah totebag. Berbagai kelebihan totebag ini, seperti praktis, nyaman digunakan dan memiliki desain menarik membuat banyak orang menerimanya dengan senang hati. Berbicara mengenai desain yang menarik, bukan hanya berhubungan dengan warna dan berbagai elemen desain lainnya, melainkan juga modelnya. Terdapat berbagai model totebag yang cocok digunakan untuk souvenir karena keren, unik dan bisa membuat semua orang terkesan.

Model Totebag

Model Totebag yang Cocok Digunakan untuk Souvenir

Ada berbagai alasan mengapa banyak pihak memilih totebag sebagai salah satu souvenirnya. Misalnya saja karena totebag bisa menjadi wadah yang keren dan praktis untuk souvenir lainnya. Selain itu, ada berbagai jenis totebag dengan berbagai macam pilihan warna, desain dan juga model yang unik dan sangat menarik. Berikut Lina Souvenir akan menjelaskan mengenai beberapa model totebag yang cocok digunakan untuk souvenir.

1. Potrait

Model totebag untuk souvenir yang pertama adalah model potrait. Model yang satu ini merupakan salah satu model totebag yang sering dan banyak digunakan, entah untuk keperluan pribadi maupun sebagai souvenir sebuah acara. Oleh sebab itu, anda pasti tidak asing lagi dengan bentuk atau model totebag potrait ini. Sederhananya, totebag potrait merupakan model totebag yang memanjang ke atas.

Tas jinjing semacam ini memang sudah biasa dijumpai karena kebanyakan totebag memang memiliki model potrait. Dengan modelnya yang memanjang ke atas membuatnya mudah menjalankan fungsi totebag untuk membawa buku, barang belanjaan atau semacamnya yang memang membutuhkan tas yang tinggi, bukan melebar. Meski demikian, modelnya yang sudah umum ini perlu anda tambahkan keunikan melalui desainnya atau pemilihan warna agar terlihat menarik.

2. Landscape

Jika model potrait itu memanjang ke atas, maka totebag landscape ini melebar ke samping. Hal ini membuat totebag yang satu ini sekilas mirip dengan tas tangan yang biasanya sering digunakan oleh wanita. Dengan model keren semacam ini, tentu saja akan menambah gaya anda ketika sedang jalan-jalan atau menghadiri sebuah acara. Hal ini karena totebag landscape juga bisa meningkatkan penampilan anda.

Karena modelnya melebar ke samping, maka kapasitas penyimpanannya tentu akan sangat berbeda dengan totebag potrait. Oleh sebab itu, model totebag yang satu ini kurang cocok digunakan sebagai tas belanja atau semacamnya. Manfaat totebag model ini adalah untuk menyimpan barang pribadi dengan ukuran tidak terlalu besar, seperti dompet, handphone, tablet mini dan semacamnya.

3. Lipat

Model totebag untuk souvenir selanjutnya adalah model lipat. Jika anda ingin memberikan souvenir totebag yang berbeda dari yang lainnya, maka totebag lipat menjadi pilihan yang tepat. Hal ini karena totebag lipat memiliki model yang sangat unik hingga mampu menarik perhatian semua penerimanya. Sederhananya, totebag lipat menggabungkan antara model totebag potrait dan landscape pada poin sebelumnya.

Mungkin sekali-kali anda ingin menggunakan totebag sebagai wadah untuk membawa barang belanjaan, buku atau barang lain yang membutuhkan penyimpanan besar, maka anda bisa menggunakan model totebag potrait. Namun, jika anda hanya ingin menyimpan handphone dan dompet, kemudian ingin menambah gaya, maka toteba ini bisa dilipat hingga berbentuk seperti totebag landscape. Oleh sebab itu, jenis bahan totebag yang satu ini biasanya tidak terlalu tebal, namun kuat hingga mudah dilipat dan bisa membawa berbagai macam barang.

4. 2 In 1

Model totebag yang satu ini juga tak kalah unik dari model lipat hingga bisa menjadi salah satu opsi bagi anda. Selain unik, totebag model 2 in 1 juga sangat multifungsi hingga anda bisa menggunakannya sesuai dengan keinginan. Totebag ini bisa anda bawa dengan cara dijinjing maupun diletakkan di pundak. Jika anda lelah karena barang bawaannya terlalu berat, maka anda bisa membawanya di punggung seperti saat membaca backpack.

Totebag yang satu ini biasanya terbuat dari bahan yang sangat kuat hingga mampu membawa berbagai macam barang. Bahkan, dengan kapasitasnya yang besar totebag 2 in 1 juga bisa membawa laptop. Ada beberapa jenis 2 in 1 yang dilengkapi dengan kantong samping yang bisa dimanfaatkan untuk meletakkan botol minum. Selain itu, juga ada kantong kecil di bagian depan sebagai penyimpanan tambahan.

5. Transparan

Model totebag untuk souvenir terakhir adalah model transparan. Sesuai dengan namanya, keunikannya terdapat pada bahan totebagnya yang transparan hingga barang yang disimpan di dalamnya terlihat dengan jelas. Biasanya totebag transparan ini terbuat dari bahan plastik mika dengan ketebalan tertentu hingga cukup kuat dan tahan air. Selain itu, biasanya juga memiliki fitur penutup berupa kancing untuk menambah keamanan.

Demikianlah sedikit penjelasan mengenai beberapa jenis model totebag yang cocok digunakan untuk souvenir. Anda bisa menjadikan informasi di atas sebagai bahan referensi dan pertimbangan untuk menentukan model terbaik yang cocok untuk acara anda.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Share:

Admin Gufron

Super Content Creator di website LinaSouvenir.com