Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

5 Ide Ice Breaking Indoor yang Seru untuk Seminar

0
(0)

Acara seminar merupakan acara formal yang bisa saja berjalan cukup kaku dan monoton jika anda tidak melakukan persiapan khusus. Salah satu cara paling efektif untuk memecahkan suasana kaku dan monoton adalah dengan melakukan ice breaking di sela-sela kegiatan. Ice breaking biasanya berisi permainan sederhana yang seru dengan tujuan sebagai refreshing. Ada berbagai ide ice breaking indoor yang seru untuk seminar yang bisa langsung anda coba.

Ide Ice Breaking Indoor yang Seru untuk Seminar

Ice breaking selalu menjadi andalan dalam berbagai acara untuk memecahkan suasana yang membosankan atau terasa terlalu kaku. Dengan melakukan ice breaking, peserta bisa lebih semangat dan bisa lebih fokus setelahnya. Sementara, jika tidak melakukannya, maka bisa jadi ada banyak peserta yang menguap kebosanan. Berikut Lina Souvenir akan menjelaskan mengenai beberapa ide ice breaking indoor yang seru untuk seminar.

1. Ice Breaking Cerita

Ide ice breaking indoor yang seru untuk seminar pertama adalah ice breaking cerita. Tujuan dari ice breaking yang satu ini adalah melatih fokus peserta hingga diharapkan mereka bisa kembali fokus untuk mengikuti materi selanjutnya. Cara pertama adalah mintalah semua peserta untuk berdiri dan akan lebih baik jika semua peserta membentuk lingkaran besar dengan anda di bagian tengah. Mintalah peserta agar tangan kanannya seperti sedang meminta sesuatu dan mengarah ke kanan, sementara, tangan kirinya membentuk kuncup yang menghadap ke bawah.

Anda bisa memilih beberapa kata yang cukup mirip, seperti apel, anggur dan alpukat. Selanjutnya, anda bisa mulai mengarang cerita bebas dan sesekali masukkan salah satu dari tiga kata tersebut. Semua peserta tidak boleh bereaksi sampai kata alpukat disebut. Ketika alpukat disebut, maka tangan kanan berusaha menangkap tangan kiri orang lain sambil berusaha menghindari tangkapan dari peserta lainnya. Peserta yang tertangkap tidak boleh ikut dalam sesi selanjutnya, begitu juga dengan peserta yang bereaksi ketikamendengar kata apel atau anggur. Orang yang bertahan hingga akhir bisa menjadi pemenangnya.

2. Dengarkan, Jangan Ikuti

Ice breaking yang satu ini seringkali dipilih dalam berbagai macam acara karena memang cukup seru. Sama seperti sebelumnya, ice breaking ini juga akan menguji tingkat fokus peserta sekaligus menciptakan sesana meriah di tengah permainan. Jika memilih yang satu ini, maka peserta tidak harus berpindah tempat. Anda bisa meminta mereka untuk tetap duduk atau bisa juga dalam posisi berdiri agar lebih seru dan lebih mudah fokus.

Pertama, anda berikan perintah untuk mendengarkan dan jangan melihat. Selanjutnya, anda berikan intruksi bahwa apapun yang diperintahkan, harus mereka lakukan. Saat permainan dimulai, anda bisa memberikan berbagai macam perintah sedehana. Agar lebih seru dan sulit, anda bisa melakukan gerakan yang salah atau tidak sesuai dengan yang anda perintahkan. Misalnya anda memerintahkan untuk memegang dahi, tapi anda pegang mulut. Jika mereka melihat, pasti secara spontan ikut memegang mulut dan tereliminasi.

3. 7 Dor

Ide ice breaking indoor yang seru untuk seminar selanjutnya adaah 7 dor. Permainan yang satu ini pasti bisa menciptakan suasana heboh dan seru, terutama jika ada peserta yang kurang fokus. Meski terlihat sederhana, namun permainan ini sebenarnya memang membutuhkan tingkat fokus yang cukup tinggi. Anda bisa meminta semua peserta untuk membuat lingkaran besar agar lebih seru dan lebih mudah, meskipun sebenarnya bisa dilakukan tanpa peserta berpindah tempat.

Anda cukup memberikan intruksi bahwa setiap peserta bisa memulai hidungan secara urut dari satu hingga seterusnya. Namun, setiap menyebutkan angka 7 dan kelipatanya, maka harus diganti dengan kata dor. Peserta yang tidak fokus pasti tetap menyebutkan angka 7 dan kelipatannya atau bahkan salah menyebutkan urutan angka. Agar lebih seru, anda bisa mengacak dengan menunjuk peserta secara random untuk memulai hitungannya.

4. Benar Salah

Sebenarnya, ice breaking yang satu ini juga bisa menguji fokus peserta seperti daftar sebelumnya. Namun, permainan benar salah juga membuat peserta yang mengantuk kembali segar karena memang sangat seru. Peserta bisa membentuk beberapa barisan memanjang ke belakang atau cukup berdiri sendiri-sendiri. Jika masih ada kursi di sekitarnya, untuk sementara, anda bisa memindahkan ke pinggir ruangan terlebih dahulu agar lebih leluasa.

Dalam permainan ini, anda hanya perlu memberikan dua intruksi utama, yaitu benar atau salah. Misalnya, anda menyebutkan intruksi salah, kemudian diikuti dengan perintah arah tertentu, maka peserta harus melompat ke arah sebaliknya. Contoh anda berkata kanan, maka peserta harus langsung loncat ke kiri. Begitu juga saat anda berkata depan, berarti peserta harus loncat ke belakang. Tapi, jika anda memberikan intruksi benar, maka mereka harus mengikuti sesuai dengan perintah anda.

5. Bos Meminta

Ide ice breaking indoor seru untuk seminar yang terakhir adalah bos meminta. Aturan permainannya cukup sederhana, tapi sangat menguji fokus peserta. Intruksi yang harus diberikan kepada peserta adalah seluruh peserta harus mengikuti semua perintah anda hanya jika anda mengawalinya dengan berkata “bos meminta.” Contohnya “bos meminta kalian untuk berdiri,” maka semua peserta harus berdiri. Tapi, jika anda langsung berkata “berdiri” atau “ayo berdiri,” maka perintah tersebut tidak boleh diikuti. Jika setelah beberapa kali main semakin banyak yang fokus, anda bisa berkata “tepuk tangan untuk kalian semua,” dimana jika diikuti, maka peserta yang tepuk tangan tereliminasi.

Demikianlah sedikit penjelasan mengenai beberapa ide ice breaking indooryang seru untuk seminar. Dengan melakukan ice breaking disela-sela kegiatan seminar, maka bisa membuatpeserta lebih fokus, tidak mengantuk dan bisa menyimak materi dengan lebih baik. Oleh sebab itu, anda perlu memilih ice breaking yang seru hingga membuat suasana lebih meriah. Penting juga untuk memilih instruktur atau pemandu game yang bisa menghidupkan suasana dengan baik.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Share:

Admin Gufron

Super Content Creator di website LinaSouvenir.com

× WA ADMIN